.
BANJARMASIN – Korban penipuan di medsos dengan modus arisan online, yang dilakukan istri oknum polisi berinisial RA alias Ame dikabarkan terus bertambah.
Kepala Bidang Humas Polda Kalsel Kombes Pol M Rifai mengatakan, hingga kemarin pihaknya menerima laporan tambahan sekitar 230 korban.
Diketahui pada Senin (21/2) lalu, jumlah korban yang melapor baru 126 orang. Jika dihitung, jumlah korban RA kini sudah mencapai 356 orang.
Menurutnya, total kerugian dari ratusan korban pun juga otomatis bertambah, dari sebelumnya Rp 2,7 miliar kini menjadi Rp 8,7 miliar.
Melihat banyaknya pihak yang melapor, tidak menutup kemungkinan jumlah korban bakal terus bertambah.
“Penyelidikan masih terus dilakukan Direktorat Kriminal Umum Polda Kalsel. Kasus ini ditarik ke polda supaya lebih fair atau lebih profesional, dan tidak di polresta lagi,” katanya, Rabu (23/2).
Ia mengungkapkan, pihaknya juga masih mengejar aset-aset pelaku, baik surat berharga maupun aset yang tidak bergerak.
Terkait adanya indikasi keterlibatan suami Ame dalam kasus arisan online ini, Rifai menyatakan pihaknya akan terus melakukan penyelidikan. “Ini terus kita selidiki. Kalau ada keterlibatan, kita ambil alih dan pihak propam akan menindaklanjutinya,” ujarnya.
Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo Martosumito menyatakan, pihaknya juga masih mendalami dugaan keterlibatan suami RA alias Ame.
“Proses arisan online fiktif sedang dilakukan proses penyidikan oleh Polresta Banjarmasin dan Direktorat Kriminal Umum Polda Kalsel. Jadi belum ada pengumuman lanjut mengenai tersangka lainnya,” ucapnya, Rabu (23/2).
Pasang Banner
Para korban arisan online bodong semakin gencar menyuarakan kekesalan mereka. Salah satunya dicurahkan via media sosial (medsos) dan memasang banner.
Kekesalan mereka kepada RA alias Ame terkait penipuan berkedok arisan online fiktif, disuarakan melalui tulisan di banner 1×1 meter tersebut.
Baru-baru ini, beredar luas di media sosial video berdurasi beberapa detik, yang menampilkan banner itu di depan tempat usaha milik Ame, yang bertuliskan; Kembalikan uang member milyaran rupiah wahai Ame bandar @arisanupdate bucan (budak arican) Ter Amanah 4 tahun Since 2017.
Kasus penipuan berkedok arisan online bodong ini tiap hari terus meramaikan medsos, mulai dari gaya hidupnya hingga tempat usaha (bisnis) yang dijalankannya tak luput diserang netizen. sam/mb