Gunawan Dwi Cahyo melalui pengacaranya mengancam Okie Agustina. Tora Hananto berniat melaporkan ibunda Kiesha Alvaro itu ke polisi berkaitan tudingan perselingkuhan terhadap kliennya.
Tora sudah memegang bukti kuat untuk mempolisikan Okie Agustina. Tapi ia bakal menahan dulu guna melakukan hal tersebut.
“Bukti-bukti kami akan tanggapi di kesimpulan, seperti yang sudah ada di media sosial bukti-bukti foto itu, kemudian dibilang ada DM dari masyarakat atau netizen apakah itu bisa diakui kebenarannya atau nggak itu masih perlu dikaji majelis. Kalau menurut saya, menyatakan itu sebagai perselingkuhan menurut saya itu tidak bisa dibuktikan,” ujarnya saat ditemui di Pengadilan Agama Bogor pada Senin (18/12/2023).
“Kalau untuk laporan itu kami urungkan untuk laporan itu untuk melaporkan, kami tetap fokus kepada penyelesaian perkara ini. Itu juga disampaikan sama Mas Gunawan untuk tetap fokus saja, masalah pelaporan itu kami tegaskan itu kami urungkan niat itu,” sahut rekannya, Sapta.
Disinggung alasan Gunawan batal melaporkan Okie, Tora menyebut untuk menjaga hubungan baik antara mereka. Terlebih keduanya masih ada anak.
“Alasannya menjaga hubungan baik antara Mas Gunawan dan Mba Okie, karena bagaimanapun masih ada anak hasil perkawinan, dan bahkan hari ini pun kemarin Mba Okie kasih kesempatan buat Mas Gunawan sama sama Miro dan rencananya mau ke Jepara beberapa hari lagi buat ketemu sama neneknya di Jepara. Jadi menjaga hubungan baik itu sih,” kata Tora.
Sementara itu, Okie Agustina turut menanggapi urungnya Gunawan Dwi Cahyo melaporkan dirinya ke polisi perihal tudingan perselingkuhan dengan perempuan lain. Okie menyebut sang suami harusnya jangan asal bunyi, karena awalnya sepakat ingin pisah sacara baik-baik.
“Sebelum ber-statement itu harusnya dipikirin dulu, jangan asal statement bukan apa-apa ya. Kita suasana dari baik-baik, adem, jadinya panas karena statement seperti itu,” kata Okie Agustina di Pengadilan Agama Bogor, pada Senin (18/12/2023).
Memang sejauh ini hubungan dirinya dan Gunawan makin membaik. Terlebih dari awal Okie ingin pisah secara baik-baik dengan sang pesepakbola itu, sehingga jika ada huru-hara pertengkaran, Okie tak mau seperti itu.
“Kalau awal-awal memang tidak baik, apabila ada statement itu tapi sekarang-sekarang sudah baik. Karena aku dari awal memang ingin cerai baik-baik, bukan cerai yang ribut-ribut, malulah kalau berantem-berantem. Dia pribadi sudah mulai bicara baik sama aku. Kalau aku dari awal nggak ada ribut-ribut ya,” bebernya.
Okie sendiri sempat pusing karena ada kabar mau dilaporkan. Namun ia sebetulnya tak masalah dengan pilihan Gunawan.
“Kita mah nerima keadaan pusing juga sih, sok aku dari awal bilang kalau mau laporin ya laporin nggak masalah kok,” imbuhnya.dth