RANTAU – Sekretaris Daerah Kabupaten Tapin Dr H Sufiansyah MAP bersama Plt Kepala Dinas Sosial H Syafrudin SIP menyerahkan bantuan untuk korban kebakaran di Desa Shabah, Kecamatan Bungur, Jumat (2/1).
Pada kesempatan itu, H Sufiansyah juga menyempatkan melihat lokasi kebakaran dan turut menyampaikan belasungkawa kepada korban.
Selain melihat langsung kondisi rumah yang terbakar, ia juga menyerahkan bantuan logistik dan keperluan penanganan yang disalurkan BPBD dan Dinas Sosial Tapin. “Semoga ini dapat mengurangi sedikit beban korban terdampak pasca di terpa musibah kebakaran,” ujarnya.
Ia mengatakan, sebain bantuan berupa barang, pihaknya juga mengupayakan pembangunan untuk rumah Fatma Wati melalui program bedah rumah.
“Tadi sudah disampaikan melalui kepala desa setempat untuk di usulkan masuk program bedah rumah di ke dinas perkim,” katanya.
Ia pun mengimbau kepada masyarakat yang memiliki rezeki berlebih untuk bisa turut peduli dan membantu korban terdampak musibah kebakaran tersebut.
“Kita imbau pula kepada masyarakat agar berhati-hati dan selalu waspada akan bahaya kebakaran. Pastikan api dan listrik dalam keadaan aman saat meninggalkan rumah,” tambahnya
Sementara, Plt Kadinsos Tapin Syafrudin SIP mengatakan, ada berbagai bantuan logistik yang diserahkan sebagai bentuk perhatian Pemkab Tapin. “Semoga ini bisa membantu korban terdampak untuk kembali beraktivitas,” katanya. her