Inara Rusli dan Virgoun kabarnya menjajaki jalur damai, mereka memang sempat berada dalam pusaran masalah yang tak kunjung selesai. Namun, saat ini ada kabar baik yang terjadi antar keduanya untuk sebuah kesepakatan tapi bukan untuk rujuk.
Kuasa hukum Inara, Arjana Bagaskara pernah mengatakan kesepakatan perdamaian itu sudah mereka tempuh sebelum lebaran kemarin dan akta perdamaian pun telah keluar. Saat ditemui usai menjadi bintang tamu di Pagi-pagi Ambyar, Senin (22/4/2024), Inara menyebutkan kesepakatan itu sudah menjadi obrolan sejak awal perkara ini.
Menyoal tentang gugatan lainnya seperti illegal access dan royalty, Inara mengatakan kalau persoalan tersebut masih belum menemukan titik terang yang pasti. Kepastian kedua hal itu juga masih harus menunggu kelanjutannya.
“Oh itu belum, masih gantung,” ungkapnya.
Usai berpisahnya Inara dan mantan vokalis band Last Child itu memang belum selesai sepenuhnya. Walau seperti itu, Inara Rusli bersyukur dengan adanya kesepakatan dari kedua belah pihak karena sesuai perjanjiannya, Virgoun harus memenuhi kebutuhan anak-anaknya.
“Yang penting bapaknya (Virgoun) sudah transfer sesuai nominal yang dibutuhkan untuk kebutuhan anak-anak, ya sudah, cukup,” jelas Inara.
Dalam proses persoalan yang tengah mereka lalui ini, Inara menjelaskan kalau hal-hal yang masih belum terang karena jeda hari libur Lebaran. Dan lagi, ia belum bertemu kembali dengan Arjana Bagaskara sebagai kuasa hukumnya.
“Mungkin karena libur Lebaran ya jadi aku belum update ke lawyer aku. Mungkin nanti kalau udah update ke lawyer aku sih,” katanya.
Saat Lebaran kemarin, Virgoun sempat menjalin komunikasi dengan Inara terlebih untuk bertemu dengan ketiga anaknya. Dan tak mau ambil pusing dengan persoalan ini, Inara lebih fokus untuk memenuhi kebutuhan anak dan kembali menata hidup.
“Nggak berharap gimana-gimana sih sekarang, udah fokus cari uang aja buat anak-anak. (Untuk) ngajak mereka jalan-jalan gitu (dan) menata hidup),” tutup Inara.dth