RANTAU – Penjabat (Pj) Bupati Tapin M Syarifuddin MPd bersama forkopimda menghadiri acara pelantikan panitia pengawas kecamatan (panwascam) di Aula Tamasa, Sabtu (20/5).
Sebanyak 36 anggota pengawas pemilu (panwaslu) kecamatan se-Kabupaten Tapin resmi dilantik dan di ambil sumpah janji jabatannya untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024.
Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan di pimpin Ketua Bawaslu Abid Fikasi G, dan disaksikan seluruh tamu undangan.
Sebelumnya, Bawaslu Tapin telah mengumumkan 36 nama terpilih panwaslu kecamatan yang terdiri atas 50 persen peserta existing dan 50 pendaftar baru.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati M Syarifuddin mengucapkan selamat kepada seluruh anggota panwaslu kecamatan yang telah dilantik untuk melaksanakan tugas pengawasan hingga pelaksanaan pilkada di bulan November mendatang.
“Selamat menjalankan tugas untuk para anggota panwaslu yang dilantik. Selalu jalin koordinasi dengan KPU dan pihak kecamatan, seperti kapolsek, danramil, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat, sehingga mudah-mudahan tidak ada permasalahan dalam pilkada nanti,” ujarnya.
Setelah pelantikan, seluruh panwascam akan melaksanakan pleno untuk penyusunan struktur di kecamatan, dan kemudian akan diberikan pembekalan pada masing-masing divisi.
“Setelah pleno, mereka akan menentukan siapa ketua dan divisi-divisi, setelah itu terbentuk akan diberikan pembekalan pada masing-masing divisi,” jelas Ketua Bawaslu Abid Fikasi G. her