Personel Bhabinkamtibmas Kuin Selatan Polsek Banjarmasin Barat Aipda Andik saat bersama warga binaan.
BANJARMASIN – Menjelang pesta rakyat Pemilihan Umum pada 14 Februari 2024, untuk mewujudkan pemilu aman, damai dan sejuk, Polresta Banjarmasin melibatkan ratusan garda terdepan, seperti Bintara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) polsek jajaran dalam menjaga ketertiban dan kedamaian ke warga binaan.
Personil bhabinkamtibmas ini dalam menjalankan tugasnya selain melakukan sosialisasi, juga memberikan imbauan dan lainnya ke warga binaan di masing-masing wilayah di kelurahan di Kota Banjarmasin.
Bhabinkamtibmas selaku ujung tombak Polri di tingkat desa atau kelurahan, memiliki peran krusial dalam membangun hubungan yang harmonis antara masyarakat dan Polri.
Dengan pendekatan bersifat preventif, bhabinkamtibmas menciptakan situasi kondusif dalam menjaga ketertiban masyarakat dalam konteks di masa persiapan hingga pelaksanaan pemilu nanti.
Para bhabinkamtibmas melakukan kegiatan sosialisasi dengan memberi pemahamanan ke warga binaan akan pentingnya partisipasi dalam proses demokrasi, hak pilih, dan tanggung jawab sebagai warga negara.
Selain itu, juga turut menyampaikan informasi terkait dari aturan-aturan yang harus di patuhi masyarakat selama masa kampanye dan saat hari pemungutan suara.
Bhabinkamtibmas juga mengajak masyarakat turut serta menjaga kedamaian serta menjauhi konflik yang bisa merugikan keamanan dan ketertiban umum.
“Kita semaksimal mungkin menciptakan Pemilu 2024, aman, damai, dan sejuk. Warga binaan harus bersatu dan saling menghormati. Jaga persatuan demi kemajuan bangsa,” ucap Bhabinkamtibmas Kuin Selatan Polsek Banjarmasin Barat Aipda Andik, Selasa (19/12).
Ia menyebutkan, melalui upaya secara terus menerus diharapkan kehadiran bhabinkamtibmas bisa membuat masyarakat merasa aman dan nyaman selama proses pemilu berlangsung, sehingga demokrasi dapat berjalan baik tanpa gangguan dan konflik atau terjadi ketegangan. sam