KOTABARU – Bupati Kotabaru H Sayed Jafar SH menerima penghargaan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia saat Hari Bhakti Permasyarakatan ke-60, Senin (29/4) pagi.
H Sayed Jafar SH menjadi salah satu dari 10 bupati di pemerintah daerah seluruh Indonesia yang mendapatkan penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H Laoly.
Penghargaan dari Kemenkumham RI ini di dapat atas kontribusi berupa membangun sinergitas atas dukungan dalam menjalankan tugas dan fungsi permasyarakatan dengan memberikan hibah dan pendanaan kegiatan untuk mendukung program pembinaan di Lapas Kelas IIA Kotabaru.
Bupati Kotabaru H Sayed Jafar SH mengucapkan terima kasih atas penghargaan tersebut, dan bertekad terus mendukung program Kemenkumham RI.
“Ini menjadi suatu kebanggaan bagi kami bersama Lembaga Kemasyarakatan Kotabaru. Di harapkan ke depannya pemerintah daerah antara Lapas Kotabaru terus bersinergi melakukan pembinaan kepada anak-anak kita yang ada di lapas dan terus di ayomi, sehingga mereka menjadi anak yang berbakti, sukses, maju, dan pintar. Selamat Hari Bhakti Permasyarakatan ke-60,” ujarnya.
Sementara, Kalapas Kotabaru Yosef Benyamin Yembise memberikan ucapan selamat kepada Bupati Kotabaru atas penghargaan yang di terima.
“Saya merasa bersyukur kepada Tuhan dan mengucapkan terima kasih kepada Menteri Hukum dan HAM RI yang telah memberikan penghargaan kepada Bupati Kotabaru H Sayed Jafar SH,” katanya.
Menurutnya, Bupati Kotabaru memang pantas untuk menerima penghargaan tersebut karena telah berkontribusi untuk Lapas Kotabaru.
“Skali lagi selamat untuk Bapak Bupati Kotabaru atas penghargaan yang telah di terima, semoga dengan adanya penghargaan ini ke depannya dapat menambah sinergitas kita bersama,” pungkasnya. rls