JAKARTA – Stephen Curry jadi bintang di NBA All Star lewat catatan 16 tembakan three point. Team LeBron pun sukses mengalahkan Team Durant di akhir pertandingan dengan skor 163-160, Senin (21/2) pagi WIB.
Curry yang membela Team LeBron jadi sorotan utama ketika mampu melesakkan 16 tembakan tiga angka. Total Curry membukukan 50 poin di laga NBA All Star ini.
Curry sendiri sudah memecahkan rekor tembakan tiga angka terbanyak ketika mencatat 10 three point saat NBA All Star memasuki kuarter ketiga. Namun Curry kemudian sukses mempertajam rekor tersebut menjadi 16 dalam kurun waktu yang singkat.
Kemenangan Team LeBron sendiri ditentukan oleh tembakan LeBron James. Tembakan James membuat skor menjadi 163-160 sekaligus menyelesaikan pertandingan.
Dalam NBA All Star kali ini, pemenang ditentukan dengan cara tim pertama yang lebih dulu mencapai angka 163.
LeBron James mencatat torehan 24 poin di laga NBA All Star kali ini. Pemain lain yang bersinar di Team LeBron adalah Giannis Antetokounmpo yang membukukan double-double, 30 poin dan 12 rebound.
Di Team Durant, pemain dengan torehan poin terbanyak adalah Joel Embiid. Embiid mencetak double-double lewat 36 poin dan 10 rebound. Trae Young juga memiliki torehan double-double di laga NBA All Star ini dengan 13 poin dan 10 assist.cnn-i/ron