BANJARBARU – Penuh kebersamaan dan keceriaan selepas upacara gabungan, Gubernur Kalsel, H Muhidin dan Wagub Hasnuryadi Sulaiman serta Pj Sekdaprov Kalsel, M Syarifuddin berswafoto dengan seluruh jajaran ASN Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan di Lapangan Kantor Gubernur Kalsel, di Banjarbaru, Senin (14/4).
Menyapa satu per satu, Gubernur H Muhidin dan Wagub Hasnuryadi Sulaiman turut didampingi Pj Sekdaprov Kalsel, M Syarifuddin bersalaman dan mengabadikan foto bersama usai apel gabungan tersebut.
Di atas podium, Gubernur H Muhidin didampingi Wagub Hasnuryadi Sulaiman dan Pj Sekdaprov Kalsel, M Syarifuddin menyapa peserta upacara dalam rangka silaturahmi pasca cuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriah.
“Pada apel gabungan di awal bulan ini, mudah-mudahan dalam pertemuan kita pada hari ini mendapatkan nikmat dan rahmatNya, khususnya nikmat kesehatan dan semoga kita dapat menjalankan tugas dengan baik,” sampai Gubernur H Muhidin.
Atas nama pribadi dan keluarga, H Muhidin pun menyampaikan memohon maaf lahir batin dalam nuansa lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.
“Kami pribadi bertiga mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir batin dan jika ada kesalahan atau kekhilafan selama beberapa bulan ini kami memimpin,” ungkap H Muhidin.
Dalam kebersamaan Wagub Hasnuryadi dan Sekdaprov Kalsel, M Syarifuddin, Gubernur H Muhidin mengaku selalu bersama dalam tugas dan menunjukkan kepemimpinan ini kepada seluruh kepala daerah atau Walikota/Bupati di Kalsel.
Pada kesempatan itu, Muhidin ingin seluruh pegawai Pemprov Kalsel menjalankan tugas dengan baik tanpa adanya tekanan sehingga, pekerjaan di SKPD dapat membangun daerah serta mempermudah pelayanan publik untuk masyarakat di Banua.
“Kalau kita bertiga akrab, Insya Allah dari pemerintahan ini aman, damai dan tenteram. Tentunya bahagia selalu, sampai kita tidak ada tekanan apa-apa dan pastinya, bekerja dalam kebaikan,” ungkap H Muhidin.
Sementara itu, Wagub Kalsel, Hasnuryadi Sulaiman mengaku senang dapat berjumpa langsung dengan seluruh pegawai Pemprov Kalsel. Dalam kesempatan itu, CEO Barito Putera mengisahkan keterlambatan dirinya datang karena selepas menyaksikan tontonan Liga 1 pada malam tadi.
“Mohon maaf ulun (saya) terlambat, karena pinalti Barito Putera kada masuk. Tidak masuk satu poin, maka harus bersabar dulu. Semoga, Barito Putera nanti melawan Persib Solo dapat mencetak tiga poin dan namun dalam apel gabungan ini, Alhamdulillah kita dapat berhadir bersama. Sehat semua ya bapak-ibu,” cerita Wagub Hasnuryadi menanyakan peserta upacara, turut semangat dijawab jajaran pegawai Pemprov Kalsel.
Peserta upacara pun semangat dalam soraknya, dukungan kepada PS Barito Putera. Wagub Hasnuryadi mengisahkan, nanti bertepatan dengan HUT PSSI pada 19 April dan selanjutnya dengan HUT PS Barito Putera pada 21 April, maka pihaknya memohon dukungan nantinya untuk kemajuan Banua.
Wagub juga menginginkan kekompakan dan solidaritas dalam mendorong persatuan antar pegawai SKPD Provinsi Kalsel. Hal itu juga yang ditekankan terus oleh Gubernur H Muhidin ditiap kegiatannya kepada pejabat dan masyarakat.
“Gubernur Kalsel selalu mengingatkan kita agar bekerja bersama, maka harus kita tunjukkan di Pemprov Kalsel ini. Saya berharap nanti pada kegiatan-kegiatan yang tidak hanya kewajiban kita, tetapi mendorong seluruh aspek di luar sana,” tandasnya. mr/adpim/ani