Rinoa Aurora sempat mengungkapkan ada perkataan orang tua Leon Dozan yang membuatnya sakit hati. Willy Dozan disebut mengatakan kepada Leon Dozan untuk ‘having fun’ saja dengan Rinoa Aurora.
Willy Dozan tak membantah adanya ucapan yang dia nilai sebagai nasihat kepada Leon. Ucapan yang dinilai membuat Rinoa tersinggung disebut Willy Dozan tidak ada sama sekali dirinya ingin memojokkan Rinoa.
“Ini persoalan asmara mereka, sama-sama keras, sama-sama posesif. Sejak awal sampai berteman fun, manis, saya sayang sama Rinoa. Tapi, entah kenapa di pertengahan ini ada keributan,” kata Willy Dozan di Pagi Pagi Ambyar, Senin (27/11/2023).
“Sepengetahuan saya ada cemburu-cemburuan, Leon ada chatting-an dengan cewek dibilang selingkuh, ceweknya bales chatting-an juga sama cowok, di situ panas,” ceritanya.
Melihat asmara sang anak yang seperti itu, Willy Dozan memberikan nasihat untuk mereka tak terlalu serius dan membawa hubungan asmara itu berjalan tenang-tenang saja.
“Sering konflik saya sebagai orang tua menyarankan, ‘Ini kalian kalau konflik gini terus, belum nikah. Kalau nikah cerai loh nih. Sudah mendingan enjoy saja, have fun saja’, kalimat ini mungkin jadi masalah,” jelas Willy Dozan.
Apa yang disampaikannya ke Leon, dianggap oleh Willy Dozan adalah nasihat sebagai orang tua. Tidak ada sedikitpun Willy Dozan menyuruh Leon Dozan mempermainkan Rinoa.
“Saya sebagai orang tua bukan mendiskriminasi Rinoa. Cuma ini sulit loh kalian, fun sajalah. WA ini dilihat Rinoa, marah. Saya bilang fun saja karena dilihat sulit ini,” tutur Willy Dozan.
“Mamanya (Leon) juga ngomong alangkah baiknya kalau seiman. Ini juga (Rinoa) tersinggung,” tukasnya.
Saat ini Leon Dozan masih mendekam di Polres Jakarta Pusat. Belum ada titik temu perdamaian yang bisa membuat Leon Dozan keluar dari tahanan Polres Jakarta Pusat.
Leon Dozan ditetapkan sebagai tersangka penganiayaan yang dilaporkan Rinoa Aurora. Dia juga terjerat kasus penghinaan terhadap institusi Polri. Leon terekam mengumpat polisi dalam video viral yang direkam Rinoa.dth