Di usia kehamilan yang ke-5 bulan Jessica Mila dipuji netizen terlihat makin cantik. Menanggapi hal itu Jesmil mengaku senang, dengan penampilan yang tetap menawan itu Jessica menerawang jika jenis kelaminnya calon anaknya adalah perempuan.
“Pasti senang lah puji Tuhan walaupun orang bulan hamilnya cantik, nebak anaknya perempuan, biasanya ada bawaan baby,” kata Jessica Mila ditemui saat peluncuran Perwara di Kawasan SCBD, Jakarta Selatan pada Selasa (28/11/2023).
Kelak menjadi orang tua baru, Jessica Mila, mengaku mulai belajar parenting. Ia mulai membaca buku hingga mencari literasi di internet.
“Baca-baca buku aja sih. pengennya sih sekarang baca buku, banyak ya di sosmed yang memberikan info soal parenting banyak belajar juga dari situ,” bebernya.
Meski demikian sang suami Yakub Hasibuan mengaku lebih double check terkait informasi kehamilan.
“Was-was sih nggak ya. Kehamilan pertama pasti lebih banyak research, double check, tapi itu masih batas normal kok,” kata Yakub.
Di sisi lain di kehamilan yang ke-5 bulan ini Jessica Mila mengaku tambah berat badan seberat 6-7 Kg.
“Kayaknya udah 6 7 kilo. Kemarin 6,” kata Jessica.
Sebelumnya sang mertua, Otto Hasibuan, begitu senang mendengar kabar Jessica Mila. Pengacara kondang itu tak menyangka mantunya cepat diberi kehamilan.
“Cepat. Satu bulan. Mereka habis honeymoon sudah jadi. Tokcer,” ujarnya saat ditemui di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, kemarin.
Jessica Mila juga beberapa waktu lalu telah menggelar acara pemberitahuan jenis kelamin calon anak. Di situ, ketahuan ternyata bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala tersebut bakal memiliki buah hati perempuan.
Terkait jenis kelamin cucu, Otto Hasibuan tak masalah mau cowok atau cewek. Ia lalu memberi doa untuk kehamilan Jessica Mila.
“Kalau menurut dokter ini perempuan. Tapi bagi kita, laki-perempuan itu pemberian Tuhan kita syukuri ya. Semoga sehat, bahagia,” kata Otto.
“Senang sekali, happy. Semoga Tuhan memberkati,” sahut istri Otto Hasibuan, Norwati Damanik.dth